Bunda Elly Rudy Sosok yang Menginspirasi
Bunda Elly Rudy (76) Maestro Tari dari Palembang, Sumatera Selatan, pencipta Tari Tanggai tahun 1965, seorang praktisi dalam dunia seni tari tradisional, dan juga merupakan salah satu penari Gending Sriwijaya generasi awal yang mempelajari, menguasai dan mewarisi Tari Gending Sriwijaya dengan belajar langsung dibawah asuhan Ibu Sukaenah Rozak, sang pencipta Tari Gending Sriwijaya pada tahun 1962. Beliau telah mengukir jejak rekam perjalanan berkarya dalam bidang seni tari yang memukau selama hampir 60 tahun dan sampai sekarang beliau masih tetap terus berkarya. Keahliannya dalam bidang seni tari tradisional tidak hanya membangkitkan semangART budaya Palembang, Sumatera Selatan tetapi juga meraih pengakuan di tingkat nasional dengan predikat sebagai seorang Maestro Tari.
Bunda Elly Rudy telah menjadi teladan dalam berkehidupan sehari-hari, dimana banyak remaja putri hingga ibu-ibu yang mengagumi kearifan dan kebijaksanaan beliau yang kemudian datang mengunjungi rumah beliau untuk bersilaturahim dan berbagi cerita tentang pengalaman hidup. Selain itu, melalui keahliannya dibidang seni tari, sebagai seorang Maestro Tari, Bunda Elly Rudy juga berperan aktif dalam membentuk lingkungan yang mendukung pertumbuhan spiritual dan intelektual banyak perempuan muslimah, terutama remaja putri jaman sekarang yang cenderung terbiasa memainkan gadget untuk mengikuti kegiatan seni tari yang bernilai jauh lebih positif.
Comments
Post a Comment